PNRI Berhasil Selesaikan Tepat Waktu Sejumlah Cetakan Kalender BUMN

Jakarta, 14 Januari 2025 – Perum Percetakan Negara Republik Indonesia (Perum PNRI) kembali membuktikan profesionalismenya dalam memenuhi kebutuhan pelanggan. Kali ini, PNRI berhasil menyelesaikan tepat waktu proyek cetakan kalender tahun 2025 untuk sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang menjadi mitra strategisnya. Keberhasilan ini menunjukkan komitmen PNRI dalam memberikan layanan cetak yang berkualitas dan tepat waktu.

Setiap kalender dicetak sesuai spesifikasi dan jadwal yang telah ditetapkan. Hal ini tentunya menjadi sebuah kebanggaan karena dapat menyelesaikan proyek ini tepat waktu. Selain tidak hanya mencerminkan kualitas kinerja, tetapi juga kepercayaan yang terus diberikan oleh para mitra BUMN kepada PNRI.

Dalam proses produksi kalender, PNRI memaksimalkan sumberdaya dan infrastruktur yang dimiliki dengan efektif, sehingga mampu menghasilkan cetakan dengan kualitas warna terbaik yang tajam dan desain yang presisi. Selain itu, PNRI juga menerapkan kontrol kualitas yang ketat untuk memastikan setiap produk memenuhi standar yang diinginkan oleh pelanggan.

Adapun beberapa BUMN dimaksud diantaranya yaitu Bank BRI, Antam dan Pindad yang mencapai hingga puluhan ribu pcs kalender yang terdiri dari kalender dinding dan kalender meja. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa PNRI mampu bersaing dalam industri percetakan, sekaligus menunjukkan kemampuan perusahaan untuk beradaptasi dengan kebutuhan pelanggan yang beragam. Selain kalender, PNRI juga memiliki berbagai layanan cetak lainnya, seperti dokumen negara, smart card, cetakan komersial, kemasan, dan produk lainnya.

Dengan keberhasilan ini, PNRI berharap dapat terus menjadi mitra terpercaya bagi berbagai instansi, baik pemerintah maupun swasta, dalam menyediakan solusi percetakan yang andal sebagai upaya untuk menjaga proses bisnis yang berkelanjutan.